agen
  • Latest News

    Minggu, 02 November 2014

    Shadow of Mordor


    Shadow of Mordor adalah game bergenre action adventure (RPG) yang berlatar belakang di dunia The Lord of The Rings. Kisah yang diceritakan dalam Shadow of Mordor adalah antara kejadian di The Hobbit dengan The Lord of The Rings yang mana game ini telah dirilis di PC via Steam pada 30 September 2014. Selain itu, game ini juga dapat dimainkan di konsol PlayStation 4, PlayStation 3, Xbox One dan Xbox 360.

    Di bawah ini adalah spesifikasi yang dibutuhkan apabila ingin memainkan game ini di PC.


    Pemain akan menggunakan karakter bernama Talion, seorang pria yang memiliki kemampuan menyerupai roh halus. Shadow of Mordor mengadopsi dunia dengan sistem open world yang sangat luas yang memungkinkan pemain untuk menjalalankan berbagai misi sampingan dan menjelajahi dunia tersebut dengan bebas. Situasi lingkungan diperlihatkan dengan sangat apik layaknya kondisi di film The Lord of The Rings. Efek pencahayaan, detail karakter dan lingkungan yang tinggi pada game ini pun menjadi kunci kesuksesan pihak pengembang, Monolith Productions, dalam menghadirkan pemandangan yang dramatis.

    Hal yang menjadikan game ini semakin fantastis adalah pemandangan saat Talion bertarung dengan musuh-musuhnya, khususnya bangsa Orc. Tidak ada belas kasihan untuk menghadapi mahluk hijau yang tidak mengenal ampun itu. Pemain akan disuguhkan banyak aksi tusuk, bacok, penggal dan darah yang bercucuran dalam setiap pertempuran yang berlangsung. Gerakan kombinasi yang diperlihatkan oleh Talion pun sangat keren, walaupun kadang terlihat gerakannya patah-patah dan kurang alami.

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Shadow of Mordor Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top